Cinta kasih
kepada Negara sebagai warga Negara Indonesia yang baik, maka wajib
mempunyai rasa cinta dan kasih terhadap negaranya. Mengingat banyaknya masalah
yang terjadi di Indonesia .
Maka cinta kasih pada Negara harus dimiliki oleh setiap warga Negara Indonesia .
Beberapa
hal yang dapat dilakukan oleh masyarakat Indonesia
dalam mewujudkan cinta kasihnya pada Negara adalah mendukung program pemerintah
yang bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat Indonesia seperti program Keluarga
Berencana, hemat listri, Bantuan Operasional Sekolah, dan lain-lain.
Tidak
membuat onar, menjaga ketertiban dan keamanan. Contohnya dalam menyampaikan
pendapat kepada pemerintah (demonstrasi) diharapkan masyarakat tidak melakukan
hal-hal yang dapat merugikan dan membahayakan oranglain. Bersikap sewajarnya
dan tidak berlebihan, apalagi melakukan tindak anarki.
Cinta kasih
pada alam dan lingkungan menjadi tugas kita sebagai manusia untuk menjaga
kelestarian alam dan lingkungan sekitar. Sudah menjadi rahasia umum bahwa
sampah menjadi masalah yang cukup meresahkan di Negara Indonesia . Cinta kasih pada alam
dapat dilakukan dengan cara membuang sampah pada tempatnya, dimulai dari hal
kecil dapat berdampak besar pada lingkungan. Dengan membuang sampah pada
tempatnya kita dapat mengurangi masalah sampah di Indonesia .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar